Toyota Motor Corporation (TMC) adalah sebuah pabrikan mobil yang berasal dari Jepang, yang berpusat di Toyota, Aichi. Saat ini, Toyota merupakan pabrikan penghasil mobil terbesar di dunia.
Di samping memproduksi mobil, Toyota juga memberikan pelayanan finansial, dan juga mebuat robot. TMC merupakan anggota dari Grup Toyota dan memproduksi mobil dengan merek Toyota Lexus dan Scion, memiliki sebagian besar saham dari Daihatsu dan Hino, dan memiliki sebagian kecil saham Subaru dan Isuzu.
Toyota Motor Corporation didirikan pada September 1933 sebagai divisi mobil Pabrik Tenun Otomatis Toyoda. Divisi mobil perusahaan tersebut kemudian dipisahkan pada 27 Agustus 1937 untuk menciptakan Toyota Motor Corporation seperti saat ini.
Berangkat dari industri tekstil, perusahaan yang memproduksi 1 mobil tiap 50 menit ini ternyata menggunakan penamaan Toyota lebih karena penyebutannya lebih enak daripada memakai nama keluarga pendirinya, Toyoda.
Sebagai 'pemimpin' di dunia otomotif, banyak fakta di balik Toyota yang jarang diketahui oleh masyarakat umum. Ingin tahu fakta-fakta apa sajakah itu? Berikut beberapa poinnya:
1. Toyota adalah perusahaan automobil paling menguntungkan di dunia dan memiliki loyalitas pelanggan tertinggi di dunia.
2. Toyota menghabiskan dana US$ 9 miliar setiap tahun untuk riset dan pengembangan teknologi kendaraan. Itu berarti lebih dari sejuta dolar setiap jamnya!
3. Toyota melakukan bisnis di lebih dari 170 negara di dunia, jumlah ini lebih besar dari McDonalds dengan restorannya yang 'hanya' tersebar di sekitar 100 negara di dunia.
4. Toyota Camry merupakan sedan dengan penjualan terbanyak di Amerika sejak tahun 2002.
5. Fortune Magazine mendudukkan Toyota sebagai peringkat 3 perusahaan yang paling dikagumi di dunia.
6. 80% kendaraan Toyota yang dijual 20 tahun yang lalu masih dipakai dan beroperasi di jalan hingga sekarang.
7. 85% bahan kendaraan Toyota bisa didaur ulang.
8. 99% besi yang dipakai untuk membuat kendaraan Toyota merupakan besi daur ulang.
Di samping memproduksi mobil, Toyota juga memberikan pelayanan finansial, dan juga mebuat robot. TMC merupakan anggota dari Grup Toyota dan memproduksi mobil dengan merek Toyota Lexus dan Scion, memiliki sebagian besar saham dari Daihatsu dan Hino, dan memiliki sebagian kecil saham Subaru dan Isuzu.
Toyota Motor Corporation didirikan pada September 1933 sebagai divisi mobil Pabrik Tenun Otomatis Toyoda. Divisi mobil perusahaan tersebut kemudian dipisahkan pada 27 Agustus 1937 untuk menciptakan Toyota Motor Corporation seperti saat ini.
Berangkat dari industri tekstil, perusahaan yang memproduksi 1 mobil tiap 50 menit ini ternyata menggunakan penamaan Toyota lebih karena penyebutannya lebih enak daripada memakai nama keluarga pendirinya, Toyoda.
Sebagai 'pemimpin' di dunia otomotif, banyak fakta di balik Toyota yang jarang diketahui oleh masyarakat umum. Ingin tahu fakta-fakta apa sajakah itu? Berikut beberapa poinnya:
1. Toyota adalah perusahaan automobil paling menguntungkan di dunia dan memiliki loyalitas pelanggan tertinggi di dunia.
2. Toyota menghabiskan dana US$ 9 miliar setiap tahun untuk riset dan pengembangan teknologi kendaraan. Itu berarti lebih dari sejuta dolar setiap jamnya!
3. Toyota melakukan bisnis di lebih dari 170 negara di dunia, jumlah ini lebih besar dari McDonalds dengan restorannya yang 'hanya' tersebar di sekitar 100 negara di dunia.
4. Toyota Camry merupakan sedan dengan penjualan terbanyak di Amerika sejak tahun 2002.
5. Fortune Magazine mendudukkan Toyota sebagai peringkat 3 perusahaan yang paling dikagumi di dunia.
6. 80% kendaraan Toyota yang dijual 20 tahun yang lalu masih dipakai dan beroperasi di jalan hingga sekarang.
7. 85% bahan kendaraan Toyota bisa didaur ulang.
8. 99% besi yang dipakai untuk membuat kendaraan Toyota merupakan besi daur ulang.
Terima kasih telah membaca artikel tentang Fakta Menarik Dibalik Nama Besar Toyota di blog Yang Terselubung jika anda ingin menyebar luaskan artikel ini di mohon untuk mencantumkan link sebagai Sumbernya, dan bila artikel ini bermanfaat silakan bookmark halaman ini diwebbroswer anda, dengan cara menekan Ctrl + D pada tombol keyboard anda.